sebelum pemilihan berlangsung, para kandidat memaparkan visi dan misi yang sebelumnya didahului laporan pertanggungjawaban (LPJ) dari ketua Forum periode 2006-2007 Irmina Dwi Ratna (21). dalam LPJnya Ratna demikian ia dikenal, menyampaikan bahwa semua program yang ia lakukan sesuai dengan apa yang disampaikan pada saat pemilihan periode 2006-2007, telah berjalan dengan baik. adapun beberapa catatan yang menjadi kendala dalam pelaksanaan programnya hanyalah dalam tataran teknis. diharapkan dalam kepemimpinan yang selanjutnya dapat mengerjakan program-program dengan baik, agar diperoleh output yang baik pula demi kemajuan FOKUS MAPAWI sendiri. diakhir pemaparannya, ratna yang juga mahasiswa teknik informatika Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta ini, memohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala kekeliruan dalam kepemimpinannya selam ini.
setelah pembacaan LPJ, acara kemudian dilanjutkan dengan tahap pemilihan ketua Forum yang dipimpin oleh ketua KPU Ferdy dan wakil ketua Samuel Billy Awang (20). tahapan pemilihan sendiri dimulai dengan penyampaian visi dan misi dari kedua calon yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab berkaitan dengan visi dan misi yang disampaikan. setelah sesi ini selesai, pimpinan rapat langsung mengadakan voting untuk menentukan siapa yang berhak menduduki ketu FOKUS MAPAWI periode 2007-2008. setelah penghitungan suara selesai, akhirnya Yovi mahasiswa semester satu pendidikan bahasa inggris Universitas sanata dharma yogyakarta berhak menduduki kursi ketua FOKUS MAPAWI periode 2007-2008.
setelah perhitungan dan penetapan Yovi sebagai ketua forum oleditutuh pimpinan KPU, rapat terbuka dengan agenda pemilihan ketua FOKUS MAPAWI inipun berakhir dengan acara serahterima jabatan dari ketua lama ke ketua baru yang juga disaksikan Jeh didi perwakilan dari asrama IV (J.C. evang Oeray) Kalimanata Barat, yang dilanjutkan dengan penandatangan berita acara pemilu FOKUS MAPAWI. setelah acara selesai ucapan selamat dari rekan-rekan anggota forum mengalir deras ke tangan Yovi. selamat kawan, perjuangan belum berakhir. kepundakmu kami serahkan kemajuan FOKUS MAPAWI. (iman SaiAw)